Mahasiswa HKI Bawakan Pengajian Pada Arisan Komite Sekolah Islam Terpadu

  • 07 Mei 2024
  • 12:19 WITA
  • Administrator
  • Berita

Salah satu mahasiswa Prodi Hukum Keluarga Islam Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar yang bernama Af Amul Khair diberikan amanah dalam mengisi pengajian arisan Komite orang tua santri dari Sekolah Islam terpadu al-Qalam Barombong, Gowa.

Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilakukan oleh komite setiap bulannya yang di beri nama “KISS (Kajian Islam Sekali Sebulan). Kegiatan tersebut diselenggarakan pada hari Jum’at, 3 Mei 2024, yang bertempat di Aula lantai 4 SDIT al-Qalam Gowa. Pada kesempatan tersebut pengurus komite mengangkat sebuah tema “Istiqamah dalam Ketakwaan, Merawat Iman Hingga ke Surga”.


Alhamdullillah kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan mendapat respon baik dari masyarakat yang insyaAllah akan bernilai berkah di sisi Allah SWT. Hal tersebut merupakan dobrakan bagi generasi muda bahwa pentingnya meningkatkan potensi yang di miliki dengan meningkatkan minat belajar dan minat baca yang sudah seharusnya dijaga dan dipelihara khususnya bagi generasi milenial.