HMJ Hukum Keluarga Islam (HKI) UINAM Gelar Perkomsi

  • 26 November 2019
  • 09:47 WITA
  • Administrator
  • Berita

Pembukaan Peradilan Kompetisi (Perkomsi) Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Peradilan 2019 Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM), dengan tema ‘Mempererat Silaturahmi Peradilan Agama’.

Dalam kesempatannya, dihadiri oleh perwakilan Ketua Jurusan Peradilan Prodi Hukum Heluarga Islam (HKI), Muh Fajri, dan Wadek Kemahasiswaan FSH, Saleh Ridwan.

Rencannya, akan berlangsung Jum’at, 22 sampai Minggu, 24 November 2019 di kampus 2 UINAM Fakultas Syariah dan Hukum (FHS), Sabtu, (23/11/19).

Kegiatan ini adalah kegiatan Program Kerja HMJ terdapat beberapa kegiatan yang dilombakan. Pada Cabang Keagamaan, yakni; Tilawah dan Ceramah.

Cabang Olahraga, yakni Futsal, Bulutangkis, Volly, Catur. Seni; Akustik, Musikalisasi Puis. Serta adapula; Debat dan Konstitusi.

“Untuk memperat tali silaturahmi mahasiswa dan untuk menciptakan generasi-genersi yang menjunjung tinggi rasa loyalitas terhadap jurusan dan menjaga eksistensi jurusan Peradilan, agar tercipta rasa kepemilikan terhadap lembaga dan menjaga nama baik jurusan,” kata Ketua Panitia, Muh Arsyi Wahab.

Selain itu, Ketua HMJ Peradilan, Muh Arif Akbar, menuturkan, bahwa kegiatan ini adalah ajang untuk merangkul persaudaraan.

“Di Peradilan tak ada mayoritas tak minoritas, bersatu dalam solidaritas, dan loyalitas adalah bentuk rasa cinta untuk menjaga eksistensi jurusan Peradilan agama,” ujarnya.

Lanjut, Perwakilan Ketua Jurusan HKI, Muh Fajri, mengatakan, bahwa jurusan Peradilan Agama sudah berubah nama menjadi Prodi Hukum Keluarga Islam.

“Dimana kepengurusan sekarang masih menggunakan nama HMJ Peradilan Agama. Semoga kegiatan Peradilan kompetisi berjalan dengan lancar dan menjujung tinggi persaudaraan dan sportivitas,” imbuhnya.


Editor: Siti Nurul Fatimah T