Cegah Kawin Anak Untuk Mewujudkan Generasi Berkualitas

  • 07 November 2023
  • 04:14 WITA
  • Administrator
  • Berita

Melihat fenomena perkawinan anak yang marak terjadi dikalangan masyarakat, tentunya membuat kita menjadi khawatir terhadap masa depan para pemuda disekitar kita. Hal tersebut disebabkan karena tidak sedikit dampak negatif yang timbul dari perkawinan yang dilangsungkan oleh anak yang masih di bawah umur.

Dengan ini, Dirjen Bimbingan Masyarakat Islam kementerian Agama RI, menyelenggarakan seminar Nasional dengan tema “Cegah Kawin Anak untuk Mewujudkan Generasi Berkualitas”, pada Sabtu, 11 Oktober 2023 di Hotel Claro Makassar.


Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan sedikit banyaknya pencerahan kepada para peserta, utamanya bagi tenaga pendidik agar dapat mengimplementasikan apa yang diperoleh dari kegiatan tersebut. Salah satu cara yang tepat dilakukan agar dapat mengurangi angka perkawinan anak adalah, dengan mengubah mindset/pola pikir para orangtua agar tidak melulu ingin bersegera menikahkan anaknya hanya karena persoalan ekonomi dan rasa bangga tersendiri karena anaknya cepat menemui jodohnya, kemudian juga memberikan edukasi serta bekal pengetahuan seputar perkawinan kepada para remaja.